MEMPERBAIKI FOTO GELAP JADI TERANG ALAMI


Bagi orang yang gemar mengambil foto dengan kamera saku mungkin sering mengalami hal seperti ini. Yaitu saat kita mendapati foto yang kita ambil ternyata gelap dikarenakan kurangnya sinar matahari atau karena proses pengambilan foto yang menatap matahari secara langsung. Adapun caranya sbb :

Menentukan foto

Tentukan foto yang ingin diperbaiki.
Perhatikan intensitas warna gelap yang ada di foto, Semakin gelap foto maka kemungkinan untuk bisa diperbaiki semakin kecil. Mungkin bisa diperbaiki, tapi warna dan cahaya yang ditampilkan tidak natural. Dalam tutorial ini aku akan menjadikan foto yang gelap menjadi foto dengan kontras cahaya dan warna yang natural. Sehingga foto yang telah diperbaiki terlihat seperti tidak pernah diperbaiki.
Saya akan memilih foto dibawah ini karena foto ini bagus untuk dipamerkan tapi sayang gelap karena proses pengambilan gambar yang menatap matahari langsung. klik pada gambar untuk memperbesar.



Membuat duplikasi foto
Buatlah duplikasi dari layer foto yang akan diperbaiki dengan cara klik kanan layer > duplicate layer. Mengubah mode layer hasil duplikasi


Pilih layer hasil duplikasi sebelumnya dan kemudian ubah mode-nya menjadi Screenseperti yang tertera pada gambar disamping ini.
Setelah mode layer diubah maka terlihat perubahan yang jelas pada foto. Foto menjadi lebih terang namun tidak terlalu terang pada warna yang gelap, seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Jelas terlihat perbedaan dari foto sebelumnya kalau pada bagian langit, warna telah menjadi lebih terang namun pada bagian depan model masih terlalu gelap. Secara keseluruhan foto ini belum menunjukkan hasil yang kuharapkan. Oleh karena itu, kita berlanjut pada langkah berikutnya.


Mengubah Shadows dan Highlights
Pilih layer foto yang asli kemudian pilih menu Image >Adjustments > Shadow/highlight.

lalu muncul kotak dialog seperti gambar dibawah ini:

 Aslinya, Shadow akan menunjukkan 50% tapi pada gambar diatas aku sudah menurunkannya menjadi 40% karena dengan nilai itu foto sudah terlihat natural untukku.Shadow berfungsi untuk mengatur intensitas cahaya pada warna-warna gelap, contohnya pada bayangan benda. Pada foto ini aku meningkatkan shadow menjadi 40% sehingga warna-warna gelap akan lebih terang 40%. Highlightberfungsi untuk mengatur intensitas cahaya pada warna-warna terang, contohnya pada warna langit disiang hari. Sedangkan Highlight pada foto ini tidak aku naikkan sama sekali karena fotonya sudah menjadi cukup natural.
Setelah kita atur shadows dan highlights maka foto akan terlihat seperti ini.


Maka selesai sudah tahapan memperbaiki foto yang gelap dengan photoshop CS2 ini. Foto yang sebelumnya gelap kini sudah tampak terang alami.

0 komentar " MEMPERBAIKI FOTO GELAP JADI TERANG ALAMI", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar